Sirkuit Mandalika, Bagaimana Komentar Netizen Tentang Sirkuit Ini?
Salam hangat untuk kalian semua para pecinta otomotif dan pembaca yang sedang berada di website Custom Feast. Terima kasih sudah mempir ke website seputar otomotif ini. Di kesempatan yang baik ini kami akan membahas sedikit tentang Sirkuit Mandalika. Ada apa dengan Sirkuit Mandalika? dan bagaimana komentar netizen tentang sirkuit tersebut? Tim Custom Feast sudah mengumpulkan beberapa komentar tentang sirkuit ini.
Sirkuit Jalan Raya Mandalika, NTB 2020 © Instagram/ITDC |
Spesifikasi Sirkuit Mandalika
Sebelum ke pembahasan tentang komentar orang-orang seputar sirkuit Mandalika ini, kami dari tim Custom Feast mencoba mengumpulkan informasi tentang spesifikasi sirkuit Mandalika. Informasi ini kami dapat dari berbagai sumber, jika ada kesalahan informasi atau kesalahan data mohon untuk dibantu koreksinya, silakan tulis di kolom komentar atau hubungi tim Custom Feast melalaui sosial media atau whatsapp kami.
Panjang Sirkuit Mandalika
Untuk panjang sirkuit Mandalika 4,31 kilometer. Panjang tersebut kabarnya adalah panjang terakhir saat diresmikan nya sirkuit. Panjang awal nya adalah 4,32 kilometer. Jadi ada selisih sedikit dari perencanaan pembuatan sirkuit Mandalika.
Jumlah Tikungan di Sirkuit Mandalika
Jumlah tikukang pada sirkuit Mandalika ada 17 tikungan. Jumlah tikungan pun hampir sama dengan kasus panjang sirkuit, yaitu ada perubahan untuk hasil akhir nya. Hasil akhir yaitu 17 tikungan itu adalah dari jumlah awal (rencana) yaitu 19 tikungan. Pengurangan 2 tikungan dimaksudkan untuk meminimalisir resiko kecelakaan.
sumber gambar: unggahan akun instagram @jokowi |
caption postingan tersebut:
Sirkuit Mandalika sempat diguyur hujan hari ini, saya tetap turun dan menjajalnya dengan sepeda motor saya. Rupanya begini yang disebut sirkuit balapan itu. Tikungan-tikungannya tajam sekali. Ada 17 tikungan. Kalau untuk pembalap mungkin enggak ada masalah. Tapi saya?
Sirkuit Mandalika Ada Dimana?
Sirkuit Mandalika berada di Kuta, Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Untuk kalian yang ingin berkunjung ke sana, siapkan diri kalian. Tentu nya siap banyak uang saku, karena selain berkunjung ke sirkuit tentu kalian akan tertarik eksplore Nusa Tenggara Barat yang terkenal banyak destinasi wisata keren.
Berapa Kapasitas Penonton di Sirkuit Mandalika?
Menurut informasi yang tim Custom Feast dapatkan dari beberapa sumber. Untuk jumlah kursi penonton di sana ada 50.000 kursi (grandstand) dan dapat menampung total sekitar 195.700 orang. Akankah kalian menjadi bagian dari 195.700 orang tersebut?
Komentar Netizen Tentang Sirkuit Mandalika
Nah yang ditunggu-tunggu dari kalian tentu soal komentar netizen. Tim Custom Feast sudah mengumpulkan beberapa komentar yang kami ambil dari google maps, baik komentar dengan bintang lima maupun yang berkomentar dengan meninggalkan bintang satu, berikut komentar/ulasan mereka:
Usman Mekka: Sehari setelah dijajal oleh orang nomer satu di +62 . Telah dilakukan persiapan Idemitsu Asia Talent Cup (IHDC) Mendapat kesempatan menjajal salah Tribun yg disediakan. Persiapan yg harus dilakukan adalah vaksin Covid 19 dosis 2 dan hasil Swab Rapied tes Antigen negatif. Namun bagi yg belum mandapat vaksin dosis kedua. Panitia menyiapkan vaksinasi gratis. Transfer point ke satle bus di halaman parkir Masjid Al Bilad Mandalika. Jangan lupa bawa jas hujan, dan topi karena payung tdk diperkenangkan dibawa masuk. Membawa makanan juga tidak diperbolehkan atas alasan menjaga kebersihan lokasi. Kesiapan tenaga P3K sangat luar biasa, untuk menuju lokasi masih kurang penunjuk arah menuju lokasi transfer ke sutle bus. Tapi warga dan petugas dapat memberikan petunjuk dengan ramah bila kita bertanya. Overall Sirkuit Pertamina Mandalika wajib dijajal
Amin Fachrur: Area sirkuit buatan anak bangsa yang membanggakan! Salah satu destinasi wisata dan olahraga yang memanjakan mata, dengan dikelilingi oleh paduan antara bukit yang indah dan pantai serta lautan yang menawan menjadikan sirkuit ini menjadi tujuan yang sangat direkomendasikan.
Adjie Perdana: Sirkuit dengan standard safety yang tinggi, dibangun dengan ketelitian dan tingkat presisi yang sangat tinggi. The first street circuit for MotoGP. Cant wait for the first event.
Riptiawan Lukito: Karya anak bangsa yg mendunia, karena jauh dari mana-mana dipikirkan juga frekuensi event, maintenance fasilitas jika pas tdk dipakai spy tdk mangkrak.
Bukan Randy: kalian bolehlah merasa bangga dgn apa yg dicapai pemerintah sekarang, tapi apa kalalian ga lihat real di sana??!! masih ada kampung di tengah circuit dan kepala keluarga disana kesulitan cari nafkah jika kelak ada event.
Arman Maulana: Saya bangga,Indonesia sekarang telah mempunyai sirkuit motogp bertarap internasional, Semoga Insdonesia semakin maju.
Mungkin cukup sampai di sini artikel tentang Sirkuit Mandalika. Jika suatu saat nanti ada update, akan kami tulis lebih lengkap dan detail tentang sirkuit kebanggaan Indonesia saat ini. Terima kasih sudah berkenan membaca blog Custom Feast. Silakan cek postingan lain di blog customfeast.com.